Wednesday, April 27, 2011

NII MASUK KAMPUS

rameeeee rameeeeee....
katanya NII masuk kampus..

hemm.. bukannya ini berita lama yah??
dulu jaman saya kuliah tersiar kabar gadis pujaan jaman SMA ikut NII..
konon bahkan sampai diungsiin ke luar negri..hehehe

nah pagi ini saya yang beberapa hari ini malas datang tepat waktu ke kantor iseng2 nonton editorial media indonesia. katanya NII saat ini sudah masuk ke kampus-kampus. narasumbernya mulai dari mahasiswa yang pernah jadi korban, rektor (kalo ga salah) UGM sampai tokoh pendiri NII crisis centre..

Lalu saya coba googling...waah rameee..Tempo, Detik, sampai solo post mengabarkan hal yang seide

tp bukan itu yang saya ingin bicarakan..saya cuma tergeletik dengan cara pencegahannya yang dibahas di semua media..
sebut saja
"hati-hati dengan orang yang sok akrab"
"orang NII biasanya menyerang orang yang introvert"
"selidiki perkumpulan2 di kosan/kontrakan"
"hati2 dengan orang yang mencurigakan"
"hati2 dengan pengajian-pengajian yang kamu rasa aneh"
"perketat pengawasan pada kegiatan mahasiswa"
dan selanjutnya dan seterusnya...

kalo saya simpulkan..inti dari semua caranya adalah
"perbesar rasa curiga anda, hati2 dengan siapapun di sekitar anda, terutama dengan yang berbau-bau agama!"

hal yang sama dengan yang saya simpulkan jika anda ingin menangkap teroris di negri ini..
atau hal yang sama ketika sedang ramai2 nya penipuan kerumah-rumah dengan target pembantu atau anak kecil yang polos.."hati-hati dengan orang asing yang bilang kenal sama mama/papa"

baaahhhh kejam betul negri ini..salah kah bila gw sok akrab? salahkah bila gw introvert? salahkah gw bila ingin ngaji dengan "cara" yang agak sedikit kontemporer?

mana ruang aman di negri ini!!
aku ingin jalan kaki tanpa takut ada copet dan penjambret
aku ingin tidur tanpa takut ada maling dan rampok
aku ingin beribadah tanpa takut kena bom
aku ingin mengaji tanpa takut di cap teroris
aku ingin ngobrol dan berkenalan dengan siapapun di jalan tanpa dibilang sok akrab"

tapi sayangnya saya belum menemukan cara lain selain meningkatkan rasa curiga..

dengan ini gw mengutuk siapapun yang membuat rasa kepercayaan gw terhadap manusia berkurang!!!

3 comments:

  1. udah berapa orang yg jadi batu setelah artikel ini di post? *dipikir malin kundang"

    semakin banyak bom, semakin sering ibadah ke masjid
    semakin banyak stigma teroris, semakin bersikap sesuai tuntunan agama
    semakin banyak kecurigaan, semakin sering menyapa orang asing dengan baik.
    persepsi negatif dilawan sama fakta positif, biar netraal gt ceritanyee.. :D
    kalo ikutan curiga, wah jgn2 udah kalah sama yang bikin kecurigaan massal ini.
    surrender to them? would you?

    ReplyDelete
  2. negatif dilawan dengan positif itu setuju..karena ujungnya pencitraan...
    dan bukan menyerah..
    tetapi memang ga ada pilihan..

    mungkin sekarang strategi mereka untuk memenuhi otak ini dengan ketakutan, informasi yang mengesalkan sampai terciptalah manusia2 apatis

    baru nanti di brainwash dengan impian2 ga jelas dari para calon presiden dan pemimpin..

    ReplyDelete
  3. kok ujungnya pencitraan? *hand-body lotion dong*

    informasi bertubi-tubi itu ya caranya? kalo apatis bisa di brainwash gitu? kan udah gak peduli.
    oh atau setuju-setuju aja karena ada pilihan yang terlihat-relatif-baik-dari-mayoritas-tidak baik-padahal-sama-saja?
    fyi: pelanggan tv berbayar meningkat loh, which means orang makin gak mau nonton siaran dalam negeri yang membicarakan banyak hal kecuali hal penting.. :D
    nyalakan lilin sendiri saja gmn, kyknya lebih mudah dibanding ngomelin pln krn mati lampu. hehehehe

    ReplyDelete